Jika Pakai Pembalut Malah Gatal-gatal-JPNN.com
JAKARTA - Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) telah melakukan uji laboratorium terhadap sembilan merk pembalut dan tujuh pantyliner. Hasilnya berbagai merk ternama tersebut terbukti mengandung zat klorin atau pemutih, yang dapat memicu iritasi hingga kanker rahim.
Produk ternama tersebut yakni, Charm, Nina Anion, My Lady, VClass Ultra, Kotex, Hers Protex, Softex, Laurier dan Spftness.
Lalu berapa banyak konsumen wanita yang mengeluhkan penggunaan pembalut dan pantyliner berklorin?
Anggota Pengurus Harian YLKI Ilyani S Andang mengatakan, sejauh ini pihaknya belum banyak mendapatkan laporan terkait dampak dari penggunaan pembalut berklorin.
"Karena kalau melapor ke kami harus disertai surat keterangan dokter. Nah umumnya perempuan itu mereka merasa risih atau malu jika mengalami gejala-gejala yang disebabkan klorin. Bisa juga mereka menganggap hal itu biasa," ujar Ilyani dalam pesan singkatnya, Rabu (8/7).
Meski minim menerima laporan, pihaknya justru kerap menerima keluhan dari sejumlah internal perempuan di YLKI sendiri.
"Kalau keluhan banyak. Di internal kami saja perempuannya banyak yang mengeluh jika pakai pembalut malah gatal-gatal, lecet atau iritasi," beber dia. (chi/jpnn)
from JPNN.COM http://bit.ly/1HiS823
via IFTTT