Adhyaksa Dault Temui Ahok, Ada Apa Ya?

JAKARTA - Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Adhyaksa Dault menyambangi Balai Kota, Jakarta, Selasa (29/9). Tujuannya untuk bertemu Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

“Kami mau audiensi, kan beliau gubernur, saya selaku Ketua Pramuka,” ‎kata Adhyaksa di Balai Kota, Jakarta, Selasa (29/9).

Adhyaksa yang sudah mendeklarasikan diri sebagai bakal calon Gubernur DKI Jakarta menjelaskan, dirinya menemui Ahok untuk silaturahim terkait kegiatan tentang kesaktian Pancasila. 

Namun demikian, Adhyaksa enggan berkomentar mengenai bakal calon Gubernur DKI.

“Kalau soal gubernur nanti saja. Saya sudah ditunggu Pak Ahok di dalam ruangannya,” ungkapnya.(gil/jpnn)



from JPNN.COM | Nusantara http://bit.ly/1MYcKSw
via IFTTT

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel