Rio Haryanto Tak Lagi Jadi Pembalap Utama F1-JPNN.com

JAKARTA - Rio Haryanto mengakui kecewa karena dirinya harus tercoret dari daftar pembalap utama tim F1 Manor Racing. Namun, di sisi lain dia masih merasakan senang dan bersyukur karena masih bisa membalap di ajang balap mobil paling mentereng di dunia tersebut.

"Ya.. pasti, sebagai pembalap saya ingin membalap. Pastinya kecewa, tapi di satu sisi saya senang bisa membalap di F1 karena masuk ke sana tidak gampang. Dan Tentu saja saya berharap kalau ke depannya akan mendapat kesempatan lagi membalap di F1,” terang Rio, di BSD Serpong, Sabtu (13/8) sore.

Saat ini, Rio berstatus pembalap cadangan tim Manor. Dia mengaku masih ada kesempatan baginya untuk mengisi pos pembalap utama, andai salah satu dari dua pembalap Manor sekarang, berhalangan untuk tampil.

"Akan ada kesempatan karena sebagai reserve driver, jika salah satu dari Pascal (Wehrlein) atau Esteban Ocon tidak bisa membalap, maka saya bisa turun. Saya tidak bisa memastikan 100 persen untuk hal itu. Ya seperti itulah aturan reserve driver," tegasnya.

Karena itu, Rio ingin memanfaatkan kesempatan sebagai reserve driver ini untuk banyak belajar lagi dan semakin memantapkan mempelajari F1 dan tim secara keseluruhan.

"Saya akan terus belajar, masih banyak yang bisa dipelajari dari sisi race, mobil, dan sebagainya. Saya harus selalu siap jika salah satu dari pebalap Manor sekarang berhalangan," tandasnya.(dkk/jpnn)



from JPNN.COM http://bit.ly/2cH1ThK
via IFTTT

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel