Raditya Dika Luncurkan 11 Video Stand Up Anyar-JPNN.com

JAKARTA - Komedian Raditya Dika kembali menghibur para penggemarnya dengan karya baru. Tidak tanggung-tanggung, 11 video stand up comedy baru diunggahnya sekaligus olehnya pada Sabtu (2/1).

"11 video Stand Up Comedy gue telah diupload di http://youtube.com/radityadika." tulis Radit, Sabtu (2/1).

Radit juga mentweet judul dan link masing-masing video stand up comedy miliknya. Hal ini memudahkan para followersnya yang ingin melihat video tersebut. 

Materi stand up comedy yang diangkat oleh Radit berbicara mengenai hal-hal yang terjadi di masyarakat. Seperti gambar alis, selfie, percintaan, dan jalanan Jakarta. 

Video Stand Up Comedy yang diupload Radit mendapat sambutan hangat dari para netizen yang menonton video tersebut. "Keren bang radit 11 stand up comedynya.. menghibur kita banget," tulis Lisa Amru dalam akun Twitternya @AmruLisa. (gil/jpnn)

Related



from JPNN.COM http://bit.ly/1ZHwq07
via IFTTT

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel